Lebih Dekat Irfan Saleh, ‘Arseitek’ Perencanaan Pembangunan di Pohuwato

  • Whatsapp
Irfan Saleh (dok: Pelakita.ID)

PELAKITA.ID – Pemerintah Kabupaten Pohuwato terus menunjukkan komitmennya dalam pembangunan dan tata kelola pemerintahan yang baik.

Berbagai penghargaan bergengsi telah diraih sebagai bukti nyata dari kerja keras pemerintah daerah dalam mewujudkan kemajuan bagi masyarakat.

Salah satu pencapaian membanggakan adalah Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) yang diraih pada tahun 2019. Kabupaten Pohuwato berhasil mewakili Provinsi Gorontalo dan masuk dalam 10 besar ajang PPD tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Bappenas.

Prestasi ini menegaskan bahwa perencanaan dan pelaksanaan pembangunan di Pohuwato telah berjalan dengan baik dan mendapat pengakuan di tingkat nasional.

Selain itu, Pohuwato juga menerima Anugerah Pandu Negeri 2019 dari Indonesia Institute for Public Governance (IIPG).

Penghargaan ini diberikan atas kinerja pembangunan manusia yang baik serta tata kelola pemerintahan yang efektif. Dengan penghargaan ini, Pohuwato semakin dikenal sebagai daerah yang terus berinovasi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.

Di bidang hak asasi manusia, Kabupaten Pohuwato memperoleh Penghargaan Kabupaten Peduli HAM pada peringatan Hari HAM ke-74. Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Hukum dan HAM sebagai bentuk apresiasi atas komitmen pemerintah daerah dalam memastikan hak-hak dasar masyarakat terpenuhi dengan baik.

Tak hanya itu, dalam aspek pengelolaan keuangan, Pohuwato telah berhasil meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama lima tahun berturut-turut, dari tahun 2015 hingga 2019.

Opini WTP ini mencerminkan transparansi dan akuntabilitas pemerintah daerah dalam mengelola anggaran, yang tentunya berdampak pada kepercayaan publik terhadap kinerja pemerintahan.

Rangkaian penghargaan ini menunjukkan bahwa Kabupaten Pohuwato terus berkembang dan berbenah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Dengan semangat pembangunan yang berkelanjutan, Pohuwato semakin memperkuat posisinya sebagai daerah yang maju dan berdaya saing di tingkat nasional.

Sosok Irfan Saleh

Apa yang dicapai Pemerintah Kabupaten Pohuwato itu tidak terlepas dari rancangan pembangunan daerah yang lahir dari dapur Bappelitbang Pohuwato yang saat itu hingga sekarang dipimpin eorangIrfan Saleh, kepala Bappelitbang.

Irfan, dalam tahun 2022 menorehkan prestasi gemilang.

Ia menerima penghargaan sebagai Pemimpin Perubahan Terbaik Tahun 2022 dalam ajang BerAkhlak Award yang diselenggarakan oleh Biro Organisasi Pemerintah Provinsi Gorontalo pada Jumat, 14 Oktober 2022.

Irfan Saleh, saat menjadi narasumber pada pelatihan yang digelar Japan International Cooperation Agency (dok: Istimewa)

Menariknya, Irfan adalah satu-satunya pejabat dari ujung barat Gorontalo yang menerima penghargaan bergengsi ini.

Baginya, pencapaian ini bukan sekadar bentuk apresiasi pribadi, melainkan motivasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi tanah kelahirannya.

“Syukur Alhamdulillah atas penghargaan ini. Ini adalah hasil kerja keras tim Baperlitbang yang saya pimpin. Tentu ini menjadi penyemangat bagi saya agar terus berbuat yang terbaik untuk Pohuwato tercinta,” ujar Irfan dengan penuh rasa syukur.

Arsitek Pembangunan Pohuwato

Sejak era kepemimpinan Bupati Syarif Mbuinga hingga Bupati Saipul Mbuinga, Irfan Saleh tetap dipercaya sebagai otak perencanaan dan pembangunan daerah.

Sebagai Kepala Baperlitbang, tugasnya tidaklah ringan. Kesalahan dalam perencanaan bisa berakibat fatal pada arah pembangunan Pohuwato.

“Ibaratnya, Baperlitbang itu seperti dapurnya pemerintah. Semua program pemerintah diramu di OPD ini. Jika perencanaan salah, maka arah pembangunan pun menjadi tidak jelas,” ungkap Irfan.

Namun, di tangannya, perencanaan pembangunan Pohuwato selalu menunjukkan hasil yang membanggakan. Berbagai penghargaan telah diraih daerah ini, baik di tingkat provinsi, regional, maupun nasional.

Membawa Pohuwato Menuju Masa Depan Gemilang

Dalam lima tahun terakhir, Irfan terus berusaha menanamkan rasa bangga kepada masyarakat Pohuwato. Ia melihat perubahan besar dalam cara pandang masyarakat terhadap daerahnya sendiri.

“Dulu, saat Pohuwato baru terbentuk, ada rasa minder dan kurang percaya diri ketika bekerja atau tinggal di sini. Namun, sekarang hal itu mulai berubah. Orang mulai bangga menjadi bagian dari Pohuwato,” jelasnya.

Meski demikian, Irfan menegaskan bahwa tidak boleh ada rasa puas. Ia menekankan pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) agar generasi muda Pohuwato tidak hanya menjadi penonton di daerah sendiri.

“Saat ini kita berada di era kompetensi dan profesionalitas. Jika kita tidak terus meningkatkan kemampuan, maka kita akan tertinggal,” tegasnya.

Kepala Bappelitbang Pohuwato, Irfan Saleh (kanan) (dok: Pelakita.ID)

Karir yang Kian Bersinar

Dedikasi dan keuletan Irfan di dunia birokrasi tidak luput dari perhatian banyak pihak. Sejak menjadi staf, ia selalu menunjukkan kesungguhan kerja demi kemajuan Pohuwato. Tak heran jika banyak yang memprediksi kariernya akan semakin cemerlang di masa mendatang.

Dengan rekam jejak yang telah ia bangun, Irfan Saleh adalah sosok pemimpin perubahan yang akan terus membawa Pohuwato ke panggung prestasi. Pengalamannya sebagai pimpinan Bappelitbang selama kurang lebih 10 tahun tentu merupakan indiakator kalau dia berhasil mendapat kepercayaan dari kepala daerah.

Dengan semangat inovasi dan dedikasi tinggi, Irfan Saleh tidak hanya menjadi simbol perubahan bagi Pohuwato, tetapi juga inspirasi bagi generasi penerus yang ingin membangun daerah dengan penuh kebanggaan dan kecintaan.