Rektor Unhas Hadiri Resepsi Pernikahan Putri Laksda (TNI) Rahmat Eko, Prof JJ:  Beliau Kebanggaan Kita

  • Whatsapp
Prof JJ dan istri di acara resepsi putri Laksa (TNI) Rahmad Eko Rahardjo (dok: istimewa)

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Rektor Universitas Hasanuddin, Prof Jamaluddin Jompa mengaku berbahagia sebab mendapat undangan dari mahasiswanya semasa dia mengajar di Program Ilmu dan Teknologi Kelautan Unhas tahun 90-an

Undangan itu datang dari Laksamana Madya (TNI). Rahmat Eko Rahardjo. S.T, M.Han.

Mas Eko, begitu sapaan Prof JJ kepada mahasiswa Ilmu dan Teknologi Kelautan angkatan 92 itu mengundangnya pada acara perkawinan Rahmatika Ajeng Rahardjo, S.Kom, M.Si dengan Ipda Rahmad Andira Fajri, S.Tr.K, M.H.

“Ini masih antri sebelum naik menyalami pasangan pengantin,” kata Prof JJ kepada Pelakita.ID, Sabtu, 11 November 2023.

Prof JJ dan Laksda TNI Rahmat Eko berteman baik.

Dua pekan lalu, Jenderal Bintang Dua itu menghubungi Pelakita.ID menanyakan peluang Rektor Unhas itu untuk datan ke Jakarrta. Gayung bersambut.

Beberapa waktu lalu sebelum naik pangkat, Laksda (TNI) Rahmat Eko adalah Asisten Perencanaan Pangkogabwilhan 2 atau Panglima Gabungan Wilayah Pertahanan Wilayah 2 dengan basis di Kalimantan Timur dan sekitarnya.

Pangkat bintang duanya pun diperolehnya dua bulan lalu.

Terkait undangan itu, Prof JJ merespon kalau dia akan ke Jakarta demi acara dimaksud.

Prof JJ bersama istri di lokasi acara resepsi (dok: Istimewa)

“Tentu saja senang dapat undangan, bisa hadir di acara resepsi anabda Mas Eko,” kata Guru Besar FIKP Unhas itu.

Acara berlangsung di Balai Samudera, Kelapa Gading Jakarta. Prof JJ datang bersama istrinya Hartati Tamti yang juga teman seangkatan Laksda Rahmat Eko, Kelautan 92.

Laksda TNI Rahmat Eko Rahardjo, S.T., M.Tr.(Han) yang baru mendapat bintang dua itu menyesaikan kulian di Ilmu dan Teknologi Kelautan Unhas pada tahun 1996.

Suami Tut Wuri Handayani, S.Sos itu berpangkat Letnan Satu saat sedang tugas belajar. Bagi sebagian bbesat mahasiswa Kelautan tahun 90-an selain Mas Eko ada nama Rudin Alamsyah kala itu, berpangkat Letda.

Mereka berdua tinggal di Wisma AL di Jalan Cendrawasih.

“Mas Eko adalah kebanggaan kita di Unhas, sebagai alumni, kita berharap Pak Jenderal bisa ikut membantu mempromosikan Unhas sebagai salah satu perguruan tinggi di Indonesia yang mempunyai program studi, atau jurusan Ilmu Kelautan yang hebat,” sebut Prof JJ.

“Hari ini kita, keluarga besar FIKP Unhas, terkhusus Ilmu Kelautan ikut berbahagia, semoga ananda mas Eko bisa menempuh rumah tangga sakinah mawaddah wa raahmah,” pungkas Prof J.

Program Studi Ilmu dan Teknologi Kelautan yang eksis sejak tahun 1988 kini telah berubah nama menjadi Jurusan Ilmu Kelautan dalam naungan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan.

Sejak tahun 1993, hingga tamatan angkatan 1996 bergeral Sarjana Teknik. Mahasiswa diajari oleh tiga disiplin dosen, dari Fakultas Peternakan, MIPA dan Fakultas Teknik.  Termasuk gelar S.T yang disandang Laksda  (TNI) Rahmad Eko Rahardjo.

 

Penulis: K. Azis

Related posts