Perkuat solidaritas, ISLA All Stars dan Marine FC tanding sepakbola di Massogi Soccer

  • Whatsapp
Foto bersama ISLA Unhas All Stars bersama Marine FC di lapangan Massogi Soccer (dok: istimewa)

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Keluarga besar alumni dan mahasiswa Kelautan Unhas memberi contoh bagaimana menjalin silaturahmi dan jiwa sportivitas melalui olahraga sepakbola. Di lapangan mini-soccer ‘Massogi Soccer’ mereka gelar laga persahabatan antara Klaners All Stars ‘ISLA Unhas’ dan Marine FC, 10/1/2022.

Menurut Atjo Alamsyah, Kelautan 97, inisiator kegiatan ini, pertandingan diikuti tidak kurang 40 peserta yang datang dari perwakilan alumni yang diorganisir ISLA Unhas serta tim Marine FC yang diisi mahasiswa Ilmu Kelautan.

Mereka memanfaatkan lapangan Massogi Soccer di Jalan Hertasning Baru selama dua jam dan diisi simulai pertandingan antara Klaners All Stars (ISLA Unhas) dan Marine FC.

Pertandingan berlangsung seru dan melibatkan pilar sepakbola Kelautan Unhas. Mulai dari angkatan 90-an hingga mahasiswa aktif. Beberapa di antaranya Imran Lapong, Atjo Alamsyah, Irham Rapy. Lalu ada Saliuk Nur, Fachril Muhajir, Kasmal, hingga Abdie Wunanto Hasan.

“Ini kesempatan bagus untuk mempererat silaturahmi antar mahasiswa, dengan alumni dan keluarga besar ISLA Unhas. Silaturahmi melalui sepakbola seperti ini dapat terus digalakkan,” kata Imran Lapong, salah seorang anggota tim Klaners All Stars kepada Pelakita.ID.

Suasana pertandingan di Massogi Soccerr (dok: istimewa)

Sementara itu, Atjo Alamsyah, yang selama ini giat mendorong silaruhami dan berbagai kegiatan olahraga di naung Ikatan Sarjana Keluatan (ISLA Unhas) menyebut bahwa ke depan kegiatan seperti ini akan kembali digelar.

“Sepertinya, menarik untuk terus menerus menggelar kegiatan seperti ini. ISLA Unhas dan  keluarga besar Kelautan di kampus bisa berinteraksi positif melalui olahraga seperti sepakbola ini,” ujarnya.

Pada salah satu game, Marine FC mengungguli ISLA All Stars dengan skor tipis 2-1. Satu game diikuti 7 pemain setiap tim dan berlangsung selama 2 x 30 menit.

Lapangan Massogi Soccer yang menjadi tempat pertandingan ISLA All Stars versus Marine FC 9dok: istimewa)

Nirwan, alumni yang juga ikut dalam pertandingan persahabatan ini mengaku optimis bisa terus berpartisipasi dalam kegiatan seperti ini.

“Sejauh ini alumni, kita semua, termasuk mahasiswa yang ada di kampus tetap kompak untuk bisa menggelar kegiatan seperti ini,” sebutnya.

Founder Pelakita.ID, K. Azis , Kelautan  Unhas 89 berfoto bersama tim ISLA Unhas All Stars sebelum melawan Marine FC (dok: istimewa)

Massogi Soccer adalah lapangan yang belum genap sebulan beroperasi di timur Kota Makassar. Menurut informasi dari Nirwan, sewa lapangan perjam sebesar 400 ribu dan jika malam hari mencapai 550 ribu. (*)

Related posts