Syahril Abd. Raup, Inovatif Membawa PPS Kendari Raih Sejumlah Penghargaan

  • Whatsapp

PELAKITA.ID – Sejak tahun 2022, Syahril Abd. Raup, S.T., M.Si mengemban amanah sebagai Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari.

Dia didapuk pada posisi itu oleh pemuncak Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan pertimbangan pengalaman panjang di sektor perikanan. Namanya tercatat sebagai salah satu personil KKP dalam hal ini Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap sebagai inovator untuk peningkatan kualitas dalam pengelolaan pelabuhan.

Sebelum menduduki jabatan ini, Syahril berperan sebagai Koordinator Pemantauan dan Analisis Sumberdaya Ikan di Direktorat Pengelolaan Sumberdaya Ikan, Ditjen Perikanan Tangkap, sejak 2020 hingga 2022. Salah satu kontribusinya adalah dalam mendesain dan mengoperasionalkan sistem logbook perikanan di KKP.

Latar belakang akademiknya juga mendukung keahliannya dalam bidang kelautan dan perikanan.

Ia merupakan lulusan Departemen Ilmu Kelautan pada Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas Hasanuddin Makassar (1999) dan melanjutkan pendidikan magister di Institut Pertanian Bogor (IPB) dalam bidang Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Lautan (2004) dan meraih Doktor di kampus yang sama pada 2024.

Sebagai kepala pelabuhan, Syahril tidak hanya menjalankan tugas administratif tetapi juga mendorong berbagai inovasi.

Di bawah kepemimpinannya, PPS Kendari telah menerapkan gate otomatis di pintu masuk pelabuhan, serta mengembangkan ruang kontrol untuk program Penangkapan Ikan Terukur (PIT).

Langkah tersebut merupakan bagian dari persiapan implementasi kebijakan PIT yang bertujuan meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan sektor perikanan.

Berkat dedikasi dan kepemimpinannya, PPS Kendari meraih berbagai penghargaan, salah satunya peringkat pertama sebagai unit pelaksana teknis pusat terbaik dalam implementasi log book penangkapan ikan.

Prestasi tersebut mencerminkan komitmen Syahril dalam mendorong pengelolaan perikanan yang lebih modern dan berkelanjutan di Indonesia.

Kinerja PPS Kendari

 

Gambaran Tata Kelola (dok: PPS Kendari)
Trend tangkapan ikan yang masuk di radar PPS Kendari (dok: PPS Kendari)
PPS Kendari dapat nilai kinerja istimewa (dok: PPS Kendari)
Kinerja PPS Kendari (dok: PPS Kendari)

Editor: Denun