PELAKITA.ID – Kementerian Investasi/BKPM memberikan penghargaan atas kinerja Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan percepatan pelaksanaan berusaha pemerintah daerah serta Kementerian Negara/Lembaga se-Indonesia.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.
“Pinrang masuk unggulan atau nominee 8 terbaik tingkat kabupaten. Hal ini merupakan penghargaan yang luar biasa untuk apa yang telah kita lakukan selama ini,” kata Andi Mirani, Kepala DPMTSP Pinrang kepada Pelakita.ID, 12/10/2022.
Menurut Mirani yang juga ikut menerima penghargaan ini, pencapaian ini sungguh luar biasa sebab ada ratusan kabupaten yang menjadi pesaing dan yang terpilih masuk 8 delapan besar untuk penghargaan dengan kinerja pelayanan terpadu satu pintu atau PTSP salah satunya adalah Pinrang.
“Masuk nominee 8 terbaik ini luar biasa, sebuah apresiasi untuk Pemda Pinrang di bawah kepemimpinan Bupati Andi Irwan Hamid. Ada 416 kabupaten se-Indonesia, dan kita masuk 8 besar,” ucap Andi Mirani.
Kedelapan kabupaten itu adalah Kabupaten Sragen, Pinrang, Badung, Cianjur, Dharmasraya, Gresik, Siak, Sinjai, Sragen.
Acara penyerahan penghargaan diberikan bersama dengan pernghargaan untuk tingkat provinsi, kota dan Kementerian Lembaga.
Pemberian penghargaan ini merupakan tindaklanjut Peraturan Presiden (Perpres) nomor 42 tahun 2020 tentang Pemberian Penghargaan dan/atau Pengenaan Sanksi Kepada Kementerian Negara/Lembaga dan Pemerintah Daerah.
Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) telah memberikan penganugerahan untuk Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah Terbaik dalam hal kecepatan memberi pelayanan investasi.
“Perpres mengamanatkan untuk menilai kinerja Kementerian/Lembaga dan kepala daerah khususnya terkait dengan kecepatan memberi pelayanan investasi,” kata Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia saat memberikan sambutan di acara Anugerah Layanan Investasi 2022, di Hotel Fairmont Jakarta, Rabu (12/10/2022).
Anugerah Layanan Investasi (ALI) 2022 merupakan kegiatan pemberian penghargaan kepada Pemda dan Kementerian Negara/Lembaga yang memperoleh hasil penilaian terbaik atas kinerja layanan investasi yang ditetapkan melalui Keputusan Menteri Investasi/Kepala BKPM.
Dalam kegiatan tersebut, Bahlil menyampaikan bahwa Kementerian/Lembaga bersama Pemda berperan penting dan telah berhasil dalam meratakan pertumbuhan investasi Indonesia.
Adapun penerima penghargaan Anugerah Layanan Investasi 2022 untuk kategori Kementerian/Lembaga terbaik, yang pertama, ialah Kemenhub,Budi Karya Sumadi; kedua, Kementerian ESDM, Arifin Tasrif; ketiga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
Selanjutnya, penerima penghargaan ALI 2022 kategori Pemerintah Provinsi terbaik adalah, pertama, Pemprov Jawa Tengah, Ganjar Pranowo; kedua, Pemprov Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura; ketiga, Pemprov Sumatera Selatan, Herman Deru.
Inovasi layanan investasi Pinrang
Menurut Andi Mirani, misi pertama RPJMD Kabupaten Pinrang 2019-2024 dan keterkaitannya dengan Renstra DPMPTSP Kabupaten Pinrang tahun 2019-2024 yaitu memantapkan sistem birokrasi yang baik dan akuntabel serta berorientasi pelayanan prima dengan didukung oleh teknologi informasi dan komunikasi.
“Misi ini mencakup upaya pokok mewujudkan sistem birokrasi yang akuntabel dan penyelenggaraan pelayanan publik yang prima,” ucapnya.
Andi Mirani menyatakan apa yang diapresiasi Pemerintah Pusat dengan menempatkan Pinrang sebagai 8 besar atau nominee dari empat raturan kabupaten di Indonesia ini sebagai hasil dari upaya perwujudan sistem birokrasi yang akuntabel serta pelayanan publik yang prima.
“Hal itu telah didukung oleh pemanfaatan teknologi informasi sehingga berjalan tata kelola berbasis elektronik atau electronic govermance (e-govermance),” jelasnya.
Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Pinrang menurut Andi Mirani telah mendorong harmonisasi dan koordinasi kebijakan pelayanan penanaman modal serta merumuskan kebijakan penyederhanaan dan efisiensi pelayanan penanaman modal.
“Pendekatan ini menjadi langkah-langkah harmonisasi kebijakan pelayanan dengan penerapan “Paket Kebijakan Investasi” (PAKSI) sebagai upaya pemberian kemudahan bagi para investor dalam menanamkan modalnya di Kabupaten Pinrang,” katanya.
“Lalu ada aplikasi “SIAP BOSS” (Sistem Informasi dan Aplikasi Perizinan berbasis OSS) serta aplikasi “RAJIN” (Gerai Perizinan di Tingkat Kecamatan,Kelurahan dan Desa) dan Peningkatan Nilai Investasi dengan memberikan kemudahan,fasilitasi dan kerjasama di bidang investasi melalui FIP (Forum Investasi Pinrang),” paparnya.
“Selain itu, kami juga memfasilitasi kemudahan pengurusan dan pendaftaran izin yang dapat diakses melalui jaringan internet dengan menggunakan aplikasi SIAP BOSS serta layanan yang langsung menyentuh masyarakarat yaitu RAJIN melalui kegiatan Mobile Service (Mobil Pelayanan Keliling) di 12 Kecamatan dan One Day service, sehingga tingkat kemudahan pelayanan perizinan semakin dekat ke pengguna layanan,” pungkas Andi Mirani.
Editor: K. Azis