PELAKITA.ID – Institut Teknologi Kelautan (ITK) Buton menggelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan sekaligus buka puasa bersama pada Rabu, 5 Maret 2025. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting daerah.
Kegiatan ini dibawakan oleh Anggota DPR RI Dapil Sultra, Bapak H. Ali Mazi, S.H. Turut hadir Bupati Buton Bapak Alvin Akawijaya Putra, Wakil Bupati Buton Bapak Syarifudin Saafa, serta Ketua DPRD Sulawesi Tenggara La Ode Tariala.
Selain itu, beberapa anggota DPRD juga turut hadir, di antaranya Bapak Syahrul Said, S.Sos., Bapak Dudi Iskandar, dan Ibu Hj. Sufiani. Dari pihak akademisi, hadir Rektor ITK Buton, Prof. Ir. H. La Sara, M.Si., Ph.D., beserta jajaran wakil rektor dan sivitas akademika.
Dalam sosialisasi ini, Bapak H. Ali Mazi, S.H., menekankan pentingnya Empat Pilar Kebangsaan dan peran strategis ITK Buton dalam mendukung visi Pemerintah Daerah Kabupaten Buton.
“Kampus ini memiliki potensi besar dalam menciptakan masyarakat yang religius, sejahtera, mandiri, dan berdaya saing,” sebut Ali mazi.
Rektor ITK Buton, Prof. Ir. H. La Sara, M.Si., Ph.D., menyampaikan selamat atas pelantikan Bapak H. Ali Mazi, S.H., sebagai Anggota DPR RI Dapil Sultra.
Ia juga mengapresiasi terpilihnya Bapak Alvin Akawijaya Putra dan Bapak Syarifudin Saafa sebagai Bupati dan Wakil Bupati Buton.
Rektor berharap, di bawah kepemimpinan mereka, pembangunan daerah, khususnya dalam bidang pendidikan, dapat semakin berkembang melalui dukungan terhadap Institut Teknologi Kelautan Buton.
Sumber: Iinstitut Teknologi Kelautan Buton