Ahmad Basarah hadiri Deklarasi ‘The Soekarno Marhaen East Indonesia’ di Makassar

  • Whatsapp
Dr Ahmad Basarah hadiri Deklarasi The Soekarno Marhaen East Indonesia di Makassar (dok: istimewa)

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Wakil Ketua MPR RI Sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan Dr Ahmad Basarah menghadiri acara deklarasi The Soekarno Marhaen East Indonesia di Makassar.

Selain itu, Ahmad juga meresmikan kantor dan patung Bung Karno, yang dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 16 Juni 2023, pukul 13.00 WITA, di Kawasan Banta Bantaeng Makasar Sulawesi Selatan.

Selain sebagai Wakil Ketua MPR RI, Ahmad adalah juga salah satu ketua di DPP PDI Perjuangan.

Read More

Kantor dimaksud berlokasi di ruas Jalan Faisal IX.

Hadir di acara tersebut di antaranya Anggota DPD RI dari Bali, Shri Gusti Arya Wedakarna, Jajaran Pengurus DPD Sulawesi Selatan seperti Sekretaris DPW PDI Perjuangan Sulsel Rudi Pieter Goni.

Lalu ada anggota DPRD Sulsel Risfayanti Muin dan Bacaleg PDI Perjuangan untuk DPRD Sulsel dari Dapil Sinjai dan Bulukumba, Iqbal Arifin.

Hadir pula jajaran Pengurus Persatuan Alumni GMNI Sulawesi Selatan dan Jajaran Pengurus DPD GMNI Sulawesi Selatan.

Kunjungan Ahmad Basarah ini disambut denga tradisi a’ngaru khas Makassar dan tari padduppa. Keduanya sebagai simbol penerimaan tamu mulia dan layak dijunjung.

Iqbal Arifin saat menyambut Dr Ahmad Basarah di Makassar (dok: istimewa)

Tentang Ahmad Basarah

Pria bernama lengkap Dr. Ahmad Basarah, SH, MH itu adalah sosok kelahiran 16 Juni 1968.

Dia adalah politisi senior PDI Perjuangan yang duduk di kursi DPR RI Fraksi PDI Perjuangan melalui pergantian antarwaktu (PAW) tahun 1999 – 2004.

Pada 2009 – 2014 dan 2014 -2019, ia terpilih menjadi anggota DPR/MPR RI periode kedua dan ketiga.

Pada Pemilihan Umum 2019, kembali lolos menjadi wakil rakyat untuk kali keempat mewakili daerah Pemilihan Jawa Timur V (Meliputi Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu).

Dia pernah menjadi Sekjen Presidium Gerakan Mahasiswa NasionaI Indonesia (GMNI) (1996-1999)

Dia juga pendiri dan koordinator Forum Kebangsaan Pemuda Indonesia (1997-1999). Anggota Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PDI Perjuangan (2001-2005).

Sekjen Presidum Persatuan Alumni GMNI (2006 –2010). Pendiri Baitul Muslimin Indonesia (2007). Sekjen Pengurus Pusat Persatuan Alumni GMNI (2010 -2015).

Pernah pula menjadi Wakil Sekjen DPP PDI Perjuangan Bidang Pemerintahan (2010-2020) serta Sekretaris Dewan Penasihat Baitul Muslimin Indonesia (2011 –2021).

 

Redaksi

 

 

Related posts