Brunch talk edisi #22 kenal dekat Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Unhas

  • Whatsapp
Brunch talk FIKP Unhas

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Seri Brunch Talk Edisi #22 kembali dihadirkan oleh Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin. Untuk edisi ini tema yang diangkat adalah “Jelajahi Kekayaan Laut Indonesia (Mengenal FIKP Unhas)”. Kegiatan ditayangkan secara live melalui Instagram Unhas @hasanuddin_univ, pukul 09.30 Wita, Jumat (11/09).

Hadir sebagai narasumber adalah Dekan FIKP Unhas, Dr. Ir. Aisjah Farhum, M. Si., Pada kesempatan tersebut Dekan memaparkan bagaimana proses pembelajaran, karir alumni, sampai pada sarana dan prasarana peningkatan pengembangan akademik mahasiswa.

Read More

Saat ini Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP) Unhas mengelola 8 Program Studi dari jenjang pendidikan sarjana, magister dan doktor.

Untuk memenuhi kebutuhan akan pengembangan ilmu pengetahuan, FIKP Unhas juga merencanakan akan menghadirkan program studi baru Teknologi Hasil Perairan jenjang sarjana dan Ilmu Kelautan jenjang magister yang diharapkan dapat menerima mahasiswa baru tahun depan.

“FIKP Unhas punya misi menjadi pusat rujukan dalam pengembangan pengelolaan sumber daya pesisir dan laut. Untuk mencapai visi tersebut, kami memiliki SDM unggul berdaya saing. Saat ini tenaga pengajar di FIKP kurang lebih 119 orang, 90 persen bergelar doktor dan sekitar 25 dosen bergelar guru besar,” jelas Dr. Aisjah.

Untuk mendukung proses pembelajaran, FIKP memiliki sarana dan prasarana untuk mendukung peningkatan akademik mahasiswa. Marine station menjadi salah satu sarana pembelajaran yang disediakan oleh FIKP Unhas untuk pembelajaran berbasis praktikum.

“Selama masa pandemi, SDM Unhas terus berupaya secara optimal dan beradaptasi dengan baik selama proses pembelajaran berbasis daring. Untuk pemenuhan materi praktikum, dosen kami membuat panduan dan memberikan kepada mahasiswa melalui sistem pembelajaran SIKOLA,” jelas Dr. Aisjah.

Di akhir sesi, Dekan FIKP Unhas berharap mahasiswa baru punya adaptasi tinggi. Menjadi generasi millenial yang transformatif, futuristik dan inspiratif dengan visi misi yang jauh kedepan. Sehingga, mampu menjadi lulusan yang berkualitas.

Seri Brunch Talk yang dihadirkan oleh Direktorat Komunikasi Unhas akan berfokus pada pengenalan setiap fakultas secara bergantian.  Dengan harapan, calon mahasiswa baru yang ingin mendaftarkan diri di fakultas impian mereka bisa mengetahui secara mendalam informasi fakultas tersebut.

Kegiatan yang dipandu oleh Andi Afdalul Rijal (Student Volunteer Unhas) diikuti kurang lebih 100 peserta. Kegiatan berlangsung hingga pukul 10.30 Wita.(*/mir)

 

Related posts