Empat alumni FKG Unhas lanjutkan pendidikan luar negeri

  • Whatsapp
Alumni yang akan studi ke luar negeri (dok: Humas Unhas)

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Upaya peningkatan kualitas alumni dalam lingkungan Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin terus dilakukan. Di awal tahun 2021, tercatat ada empat alumni FKG Unhas yang melanjutkan pendidikan di Jepang dan Taiwan.

Empat alumni tersebut yakni drg. Dedy Ariwansa, drg. Nisrina Ekayani N, drg. Asyraf Afif Alfian dan drg. Citra Dewi Sahrir.

Pada Selasa (11/05) Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kemitraaan FKG Unhas drg. Dr. Eddy Heriyanto Habar, Sp.Ort (K)., menyampaikan program peningkatan kualitas alumni terus diupayakan terlaksana setiap tahunnya.

Pada tahun sebelumnya, FKG juga telah mengirimkan dua staf dosen mereka untuk mengambil Ph.D program di Graduate Institute of Dental Sciences di China Medical University, Taiwan.

Dekan FKG Unhas, drg. Muhammad Ruslin, M.Kes., Ph.D., Sp.BM(K)., menambahkan program tersebut merupakan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia baik alumni maupun dosen dilingkup FKG Unhas.

“Program ini juga merupakan bentuk perwujudan kerja sama terhadap empat universitas terkemuka di Jepang, Korea dan Taiwan seperti Health Science Hokkaido University, Japan, Seoul National University, Korea, dan Taipei Medical University, Taiwan serta China Medical University, Taiwan dengan FKG Unhas,” jelas drg. Ruslin.

Sejak 23 April 2021, FKG Unhas menjadi Fakultas Kedokteran Gigi terbaik kedua di Indonesia dan peringkat 277 dunia dari 694 universitas versi Scimago Institutions Ranking (SIR) by Subject Areas 2021 dari Lembaga Pemeringkatan Perguruan Tinggi dunia yang beralamat di Spanyol. Dengan capaian tersebut, drg.

Ruslin berharap kolaborasi yang dilakukan dengan berbagai kampus mitra ternama luar negeri tersebut akan meningkatkan prestasi FKG Unhas baik di tingkat nasional maupun internasional.(*/fkg.mjd/mir)

Related posts