Welcome! Bersyarat, Pemda buka pintu pariwisata Raja Ampat, apa saja?

  • Whatsapp
Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan bersama Bupati Raja Ampat saat launching. (dok: Aditya Nugroho)

DPRD Makassar

PELAKITA.ID – Raja Ampat, salah satu destinasi wisata teratas Indonesia bahkan level dunia kini membuka diri. Pembukaan destinasi wisata di kabupaten yang ditaburi pulau eksotis ini ditandai dengan launching-nya sistem informasi wisata di Pelabuhan Falaya oleh Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan pada Sabtu, 22 Agustus 2020.

Meski demikian, Pemda berharap para wisatawan tetap mengikuti protokol kesehatan. Kabupaten Raja Ampat sendiri telah menerapkan aturan sebagai adaptasi kebiasaan baru untuk pariwisatanya.

Read More

Salah satunya registrasi online untuk mengumpulkan informasi wisatawan. Hal tersebut sebagai langkah mitigasi atau antisipasi atas minat wisatawan. Selain registrasi online, kunjungan wisatawan di setiap spot wisata juga tidak sebebas sebelumnya atau dibatasi, harus sesuai dengan Code of Conduct (CoC) yang berlaku.

Hari ini, booking online juga telah diberlakukan. Pemda mengutamakan layanan yang mengadopsi prinsip Clean, Healthy, Safety, and Sustainable atau CHSS.

Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan mengakui bahwa sistem informasi wisata yang diluncurkan ini sebagai sebagai tanda pintu destinasi pariwisata dibuka kembali bagi wisatawan domestik.

“Kami harapkan dapat mendongkrak pendapatan daerah. Terutama pendapatan masyarakat yang ada di Raja Ampat,” sebut Gubernur.

Yuk ke Raja Ampat! Coba cek di sini www.newnormal-rajaampat.com

 

Related posts