PELAKITA.ID – Abdul Haris Rasyid, mantan ketua ORW 6, dan staf Infokom Kabupaten Gowa tak henti menyungging senyum saat menyaksikan tetamu mengabadikan penampilan para pemain musik bergenre langgam via gadget pada Malam Korongtigi putrinya Yuniatul, (8/6/2021).
Malam itu, Pelakita.ID menjadi salah satu perekam penampilan inspiratif mereka, salah satunya lagu kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan seperti Bori Minasata.
Ini pengalaman pertama warga BTN Nusa Tamarunang di Kecamatan Somba Opu terhibur penampilan pemain musik dan penyanyi langgam. “Nama lengkapnya Orkes Daerah Langgam Passe’reangta,” kata Indra kepada Pelakita.
Indra adalah salah satu anggota Orkesda ini. Dia aktif sebagai pengurus organisasi transportasi online.
“Iya, anggota kami adalah mereka yang terdampak pandemi COVID-19, karena banyak yang kehilangan pekerjaan, kami sepakat untuk mulai menyalurkan hobi,” kata Asban, salah satu pemain senior di grup ini.
Menurut Asban, sejak berdiri dalam 2018, anggota kelompok satu per satu menyiapkan alat musik. “Pakai dana sendiri, anggota pakai dana sendiri untuk beli alatnya,” jelasnya.
Orkesda Langgam Passe’reangta berasal dari se’re atau satu, passe’reangta dalam bahasa Indonesia berarti persatuan kita.
Orkesda ini berasal atau eksis di Lorong Tujuh Jalan Ratulangi Kota Makassar atau seberang RS Labuangbaji. “Kami ingin menghidupkan kesenian langgam khas Makassar. Sudah beberapa kali manggung sampai Maros dan Pangkep,” terang Asban.
Formasi grup ini seperti pada penampilan malam itu adalah dua penyanyi, satu perempuan dan satu pria dan didukung oleh tujuh pemain musik.
“Titip salam untuk Bupati Maros, Pak Chaidir Syam yang pernah memanggil kami manggung di Maros,” pesan Asban via Pelakita.ID. Dia juga berharap keberadaan Oskesda ini bermanfaat untuk masyarakat Sulsel dan bahkan dunia.
Eksistensi Orkesda Langgam Passe’reangta menjadi bukti bahwa spirit berkesenian di Makassar tetapi hidup.
Passe’reangta, adalah salah satunya, satu yang lain yang juga sangat digandrungi soal perlanggaman ini adalah Offcial Taeng atau Langgam Taeng di Kabupaten Gowa.
CEO Kabar Grup Indonesia, Upi Asmaradhana, pendiri jaringan media berita mengapresasi kiprah Orkesda Langgam Makassar ini. “Ini patut diapresiasi. Mereka mengidupkan semangat berkesenian khas Makassar,” pujinya seraya minta nomor kontak Orkesda Langgam Passe’reangta.
Penulis: K. Azis