IKA Unhas Wilayah siapkan Rapat Kerja, Danny minta fokus dan selaras PP IKA Unhas dan daerah

  • Whatsapp
Ketua IKA Unhas Wilayah Sulsel, M. Ramdhan 'Danny' Pomanto saat memberi pandanagannya tentang substansi Rapat Kerja IKA Unhas Wilayah (dok: Om Bur)

“Ada semacam bank ide. Ini bisa menjadi target dan area bagi alumni untuk kontribusi.” 

Ketua IKA Unhas Wilayah Sulsel, M. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto

Read More

PELAKITA.ID – Pasca pelantikan pertengahan bulan ini, pengurus Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) Wilayah Sulawesi Selatan terus menjalin komunikasi dan konsolidasi alumni demi memastikan sinergi menuju muara visi misi organisasi.

“Kita gelar Januari 2023 saja, jangan terlalu lama. Silakan kawan-kawan wakil ketua untuk konsolidasi anggota agar ada-mi ide atau rencana kegiatannya,” ujar M. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, ketua IKA Unhas Wilayah Sulsel saat menyemangati pengurus yang sedang membahas persiapan rapat kerja di RM Torani, depan Kantor Gubernur Sulsel, Kamis, 29/12/2022.

“Pasca kita dilantik, jangan terlalu lama untuk Rapat Koordinasi (kerja), beberapa wilayah sudah hampir punya pengurus sehingga Rakor ini strategis. Tradisi organisasi harus mulai dibangun di sini,” jelas Wali Kota Makassar ini.

Dia juga menyebut berkomitmen dan mendukung inisiatif yang muncul dari alumni.

“Ide-ide harus muncul, memberi solusi atau ide yang tak harus menunggu ada masalah. Ini penting sebagai komitmen kita IKA jadi bridging antara pengutus pusat dan pengurus daerah,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut dia juga menyebut perlunya penyiapan data dan informasi spasial untuk beberapa wilayah sebab itu memang dibutuhkan oleh daerah. Peta tematik kawasan, bahkan peta kawasan pesisir, dasar laut tanpa air pun bisa disiapkan.

“Data ini bisa membantu daerah, mereka akan melihat wilayah mereka secara komprehensif dan spasial. Misalnya, potensi hamparan Latimojong, Lompobattang, hingga Selat Makassar, Teluk Bone,” ujarnya.

Ketua IKA Unhas Wilayah Sulsawesi Selatan memberi salam komando untuk ketua harian dan sekretatis yang berulang tahun (dok: Om Bur)

Masukan juga diberikan Danny untuk pengurus agar mulai memikirkan inovasi produk akhir komoditi seperti rumput laut, red algae atau red seaweed.

Termasuk indentifikasi tumbuah atau pohon yang daunnya bisa jadi obat penenang tanpa efek samping sebagaimana dia ketahui dari mitra kerjanya di luar negeri.

“Saya membayangkan hal-hal seperti itu yang kita bisa diskusikan di IKA Unhas ini. Jalankan, dan maksimalkan sebagai potensi Sulawesi Selatan,” tegas Danny.

“Termasuk bagaimana inovasi kesehatan dan pengembangan laboratorium medis yang bisa ditangani alumni,” imbuhnya.

Pada pertemuan tersebut hadir beberapa pengurus dan ‘unit khusus’ seperti Sekretaris M. Hidayah Muhallim, Ketua Harian Harun Al-Rasyid dan beberapa wakil ketua seperti Rahmansyah, Mudzakkir Ali Djamil, Iqbal Arifin Ema Husain, Sakka Pati hingga anggota ‘unit usaha’ IKA Unhas Wilayah.

Nampak pula beberapa senior Unhas seperti Shaman A.T, Nasrum, Hermansyah Edi hingga Andi Irwan Patawari.

Terkait ide alumni, Danny memberi saran agar diutarakan saja, secara terbuka dicatat dan dipaparkan saat Raker.

“Kalau saya pastikan saja fokus per bidang, selaras, nanti dikurasi, tinggal diseleksi, ini saling melengkapi, atau peningkatan kapasitas. Ada semacam bank ide. Ini bisa menjadi target dan area bagi alumni untuk kontribusi,” tambahnya.

“Sederhannya, bagaimana IKA Wilayah ini menjadi inisiatornya, teman-teman di daerah diajak untuk berkreasi dan kita mendapat arahan, dukungan dan fasilitasi sinergi, dari pengurus pusat,” imbuh Danny.

Pada pertemuan tersebut, beberapa hal atau isu yang menjadi perhatian pengurus.

Danny menekankan perlunya membingkai program dalam area wilayah, perlu kurasi program sebelum rapat kerja.

Lalu, perlunya komitmen dan keselarasan antara ide baru yang sejalan dengan misalnya 6 kawasan yang telah dipaparkan oleh Ketua IKA Unhas Wilayah saat pelantikan.

Hal lain yang juga dibahas peserta silaturahmi adalah sinergi bidang-bidang, wakil ketua dan pendistribusian peran.

Selain keenam clister atau kawasan yang didorong Ketua IKA Unhas Wilayah ada satu peran wakil ketua yang berfungsi sebagai general affairs yang menjalin dan melingkupi beberapa aspek seperti organisasi, SDM, isu perempuan dan anak hingga aspek admisnitasi, sosial dan hukum.

Di situ ada 5 bidang yang diharapkan bisa menjadi pemberi masukan atau rekomendasi untuk kerja-kerja teknis di berbagai kawasan itu.

Yang juga dielaborasi adalah perlunya memastikan deskripsi tugas, panduan atau semacam batasan rencana strategis, perlunya sosialisasi ke IKA Unhas daerah serta penentuan lokasi Raker kelak. Beberapa lokasi alternatif sudah dibahas termasuk yang diusulkan oleh ketua IKA Wilayah.

Pertemuan ini berlangsung istimewa sebab ketua IKA Unhas Wilayah Danny Pomanto memberikan dua kue ulang tahun untuk dua pilar organisasi, Ketua Harian Harun Al Rasyid dan Sekretaris Umum M Hidayah Muhallim. Selamat!

Penulis: K. Azis

Related posts