SYL dan Ganjar ngopi bareng di Warkop ARNUM Makassar

  • Whatsapp
Agus Arifin Nu'mang saat menjamu dua tokoh nasional SYL dan Ganjar Pranowo (dok: istimewa)

PELAKITA.ID – Mentan Syanrul Yasin Limpo dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ngopi bareng di Warung Kopi ARNUM di Kota Maassar, 8/5/2022. Nampak hadir pula Agus Arifin Nu’mang.

Nama ARNUM rupanya bermakna kearifan sekaigus kronim dari Agus Arifin Nu’mang. Dia adalah Wakil Gubernur Sulawesi Selatan 2008  hingga 2018 dan pernah menjadi Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan 2004 – 2007 serta Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan 2003 – 2004.

“Terima Kasih pak SYL dan pak Ganjar mampir ngopi di Warkop ARNUM Makassar,” tulis Agus di laman Instagramnya.

Di salah satu bagian postingan nampak video yang menunjukkan Ganjar Pranowo, sosok yang digadang sebagai salah satu Presiden potensial untuk Indonesia ke depan menuliskan kesan dan penilaiannya terhadap Warkop Arnum.

Isi tulisannya, kurang lebih, di Warkop Arnum, ada banyak makanan enak dan kopi enak.

Terbetik cerita, Warkop Arnum adalah warkop yang merupakan ide usaha putra Agus Arifin Nu’mang, A. Fauzan Agus, diluncurkan pada awal bulan ini dan telah menjadi salah satu magnet nongkrong dan silaturahmi segala lapis usia.

 

 

Editor: K. Azis

Related posts