PELAKITA.ID – Setelah berlangsung selama lima hari dengan sejumlah side event dan penampil, F8 Makassar tiba dipengujung. Acara penutupan berlangsung pada 28 Juli 2024.
Pada hari kelima ini, diisi penampilan penyanyi Nidji.
Saat penutupan tersebut ratusan siswa membawakan tarian kolosal saat penutupan Makassar Internasional Eight Festival and Forum (F8) di Panggung Utama F8 Makassar.
Upacara penutupan berlangsung meriah dengan menghadirkan beragam pertunjukan seni budaya hingga fashion show dari desainer Internasional.
Yang amat memukau adalah panggung spektakuler Makassar International Eight Nasional and Forum (F8).
Pelaksanaan F8 menjadi istimewa karena sejumlah event dan inspirasi di dalamnya.
Pertama, adanya aksi apik para pelaku seni dan ekonomi kreatif. Inilah yang menjadi salah satu citi bahwa F8 memberi manfaat karena adanya suasana kreatif sekaligus jadi entertainment.
Wajar jika sejumlah pihak menyebutnya Pesta Rakyat Makassar, hidup dan kreatif.
Acara yang digelar sejak tahun 2016 ini selalu sukses menyuguhkan atraksi kelas dunia dengan memberdayakan pelaku seni dan ekonomi kreatif dari segala penjuru.
Delapan bidang kesenian, mulai dari fashion, food, fiction writers and fonts, fine art, folks, fusion music, flora fauna, dan film digelar dalam satu napas yang dinamakan F8.
Pada saat pembukaan hadir delegasi berberapa negara, salah satunya Konsulat Jenderal Australia Todd Dias.
Hadir pula anggota DPR Ri Amir Uskara. Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan diwakili oleh Asisten II Pemprov Sulsel, Ichsan Mustari.
Tidak kalah dengan pembukaan, penutupan F8 bakal menampilkan berbagai pertunjukan. Salah satu yang dinantikan adalah konser musik.
Berikut ini jadwal lengkap F8 hari terakhir:
Zona 1
• 19.30-20.00: Fusion Music; Jay Steven Music
• 20.00-22.30: Folks; Tari Passiuno Makkunrai by Sanggar La tea Riduni (Kab. Bone) Folks; India Odissi Dance Group (India) Fashion; Vonny Imelda X Asriandy Acci Fashion; Eiwa X Jutti Lappa Folks; Tari Ma’bundu (Prov. Sulbar)
• 21.00-21.30: Closing Ceremony Session Fashion; Adhie Alie Fashion; Beam Bold by Audra (Hongkong) Fusion Music; Jay Steven MusicZona 2
• 16.30-17.00: Fiction Writer (Forum); Workshop Script Writer by Rian Aprilia
• 17.00-17.30: ction Writer; Stand Up Comedy – Dije FictionWriter (Forum); Workshop Puisi & Antologi Manusia by Ibe S. Palogai Folks; Pentas Kreasi Baine Adangku
• 20.00-20.30: Film (Forum); Talkshow Produksi Film Dokumenter by Ahmad Wildan
• 20.00-21.00: Film (Forum); Dibalik Layar Dunia Animasi Bersama by Fajri Majid
• 21.00-21.30: Film; Screening Film Lokal – Liga Film UNHAS
• 21.30-22.00: Film (Forum); Talkshow Film Cinta Pertamaku by Kamarul Akbar
• 22.00-22.30: Fusion Music; Mae Karaeng
• 23.00: Film; Screening Film Internasional – AustraliaZona 3
• 19.30-20.00: Fusion Music; Band Performance by Halfmoon
• 20.00-20.30: Fashion; Basrah Fashion; Husnah CollectionFashion; Jawa Tengah Fashion; Dada Gaya X Suka Community
• 21.00-21.30: Fusion Music; DJ LukmanZona 4
• 17.00-17.30: Fusion Music; Lounge Sunset Music by Kimi (Suryanation Stage)
• 19.30-20.00: Fusion Music; Natinson
• 20.30-21.00: Fusion Music; Adhitya Sofyan
• 21.30-22.00: Fusion Music; Nidji
• 22.00-23.30: Fusion Music; Senandung Nikmat Karaoke Seru Di Losari by Club Dangdut Racun (Suryanation Stage)Zona 5
• 16.30-17.00: Flora & Fauna; Vaksinasi by Dinas Peternakan & Kesehatan Hewan
• 17.00-17.30: Maker Show by Work N Roll
• 18.30-19.00: Habitat Serbaguna
• 20.00-20.30: Film; Screening Film Lokal by Kosmik UNHAS
• 20.00-20.30: Magic Performance by Arigato Magic
• 20.30-21.00: Maker Show (Pembagian Sertifikat)
• 21.00-21.30: Fusion Music; Band Performance by Buddy Sandy
Pada malam penutupan, hadir delegasi India kembali tampil dalam Makassar International Eight Festival and Forum (F8). Memukau penonton dengan tariannya di hari keempat F8, delegasi India tampil lagi pada penutupan F8.
Sang penari, Sriradha Paul mempersembahkan Tari Odissi. Odissi dalah salah satu bentuk tarian klasik unggulan India yang berasal dari kuil Hindu di negara bagian pesisir timur Odisha di India. Sriradha Paul menampilkannya dengan begitu indah.
Yang tak kalah keren adalah Pertunjukan Tari Kolosal 500 Pelajar SMP di Penutupan F8, Gambaran Keceriaan Anak-Anak Makassar.
Tari Kolosal Konfigurasi The Color of Makassar yang dipersembahkan 500 pelajar SMP se- Kota Makassar binaan Dinas Pendidikan menjadi pembuka closing ceremony, di Panggung Utama F8 Makassar, Minggu (28/7/2024).
Penutupan Panggung Fusion Music Zona 4 F8 Dibuka Apik oleh Penampilan Natinson
Duo akustik yang digawangi kakak beradik Ahmad Nazar Najib dan Muhammad Nashrul Najib ini membuka penampilan mereka dengan mengajak penonton dan seluruh pengunjung F8 untuk bersama-sama menyanyikan lagu “Indonesia Pusaka”.
Atmosfer penuh kebersamaan dan nasionalisme seketika memenuhi Anjungan Pantai Losari.
Dua bersaudara ini bersama-sama menciptakan musik dengan lirik sederhana yang mengangkat isu-isu sosial. Salah satunya, tentang kebersihan.
Capai 4 milar
Makassar International Eight Festival and Forum (F8 Makassar) 2024 resmi ditutup dan sesuai pencatatan panitia hadir sebanyak 502.178 pengunjung.
Terkait itu, Direktur Utama PT Festival Delapan, Sofyan Setiawan mengklaim jumlah kunjungan ini melebihi target dari F8 Makassar sebelumnya.
“Sampai hari keempat digelar, jumlah pengunjung sudah mencapai 502.178 orang,” ungkapnya.
Dengan begitu, jumlah pengunjung bakal bertambah pada hari kelima.
“Selain visitor, jumlah transaksi tenant yang menggunakan QRIS juga mencatatkan angka Rp 4,08 miliar,” tutup Setiawan.
Sumber: Infokom