Wali Kota Danny Pomanto ajak pengurus pusat IKA Smansa Makassar kolaborasi program

  • Whatsapp
Foto bersama pengurus pusat IKA Smansa Makassar dan Wali Kota Danny Pomanto (dok: istimewa)

PELAKITA.ID – Wali Kota Makassar yang juga alumni SMA Negeri I Makassar angkatan 81, Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menerima perwakilan pengurus pusat IKA Smansa Makassar di kediamannya, (21/4/2021).

“Pertemuan yang berlangsung hangat dan cair tersebut berhasil mengidentifikasi serta memformulasi program atau kegiatan kolaboratif antara Wali Kota dan keluarga besar IKA Smansa Makassar,” ungkap  ketua harian IKA Smansa Makassar, Andi Laksmiwaty, kepada Pelakita.ID.

Read More

Laksmi yang hadir pada pertemuan tersebut menyampaikan sekurangnya lahir 6 ide program stategis untuk kegiatan kolaboratif antara Pemkot Makassar dengan keluarga besar IKA Smansa Makassar ke depan.

“Yang pertama, pak Wali menawarkan kerjasama kegiatan turnamen sepakbola dan futsal dengan gelaran bernama Smansa & Wali Kota Cup dalam bulan Agustus 2021,” jelas Andi Laksmi.

Sebagai gambaran, dua minggu sebelumnya, Wali Kota Danny ikut serta membuka dan bermain futsal pada Liga Futsal IKA Smansa Makassar Seri 2.

Yang kedua, lanjut Laksmi, adalah ide pelaksanaan perkemahan atau outbound.

Danny Pomanto saat menerima perwakilan PP IKA Smansa Makassar (dok: istimewa)

“Ada ide Pak Danny pada saat outbound untuk memasukkan materi bela negara, pengembangan leadership, dan kerjasama tim serta penghijauan di kawasan wisata alam Tokka Tena Rata, Maros,” imbuhnya. Acara tersebut diplot dalam bulan Juni.

“Bukan hanya itu, Pak Wali juga mengusulkan adanya program sedekah dari Wali Kota pada kegiatan Jumat berkah. Ini berupa makanan 200 box per hari Jumat, pukul 16.00 Wita, persiapan buka puasa,” lanjut Andi Laksmi.

Hal lain yang juga dibahas dalam pertemuan tersebut adalah adanya gagasan untuk mengidentifikasi alumni Smansa Makassar yang bekerja di Pemkot Makassar untuk menyukseskan pelaksanaan Tenas Smansa Makassar Ketiga di Bali.

“Langkah konkretnya adalah pembuatan kartu anggota dan digitalisasi profil alumni yang kemudian dapat didayagunakan untuk program-program tertentu, termasuk untuk persiapan ke Tenas 3 Bali,” terang Laksmi.

“Yang kelima yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana melibatkan Pengurus Pusat IKA Smansa Makassar pada berbagai kegiatan Pemkot Makassar misalnya untuk menyukseskan Makassar Recover dan Lorongta,” lanjutnya.

“Tawaran Wali Kota untuk pengurus pusat IKA Smansa juga diutarakan misalnya adanya sinergi untuk masing-masing bidang pada kepengurusan PP IKA Smansa Makassar. Pak Wali menunggu apa saja prog program kerja PP Smansa Makassar yang bisa dikerjasamakan dengan Pemkot,” jelasnya.

“Proposal atau TOR kegiatan bidang pada PP IKA Smansa sangat dinatikan oleh Pemkot Makassar, ” pungkas Laksmi.

Editor: K. Azis

 

Related posts